Olimpiade Sains Nasional Tingkat Kabupaten/Kota Tahun 2016

Thursday, February 18, 2016 Posted by Unknown No comments
Assalamu'alaikum dan Selamat Malam, Semuanyaa!

Asik akhirnya ada kesempatan update blog SC\:D/ Jadi, pada hari ini, tanggal 18 Februari 2016 adalah hari yang ditunggu-tunggu bagi sejuta umat ((enggak juga deng)). Ada yang tahu alasannya? Yakk, tepat sekali! Hari ini adalah awal perjuangan dari jalan kami menuju OSN di Palembang nanti  ((Aamiin)), yaitu Olimpiade Sains Nasional Tingkat Kabupaten/Kota Tahun 2016.

Setelah melalui berbagai pertimbangan dimulai dari PT 1, pelatihan, dan PT 2 didapatkanlah peserta perwakilan SMAN 1 Depok dalam OSK 2016. Dengan amunisi dari pertemuan yang sudah dilakukan para kordi, pelatihan dari kakak kelas, pelatihan bersama SMA Sejahtera 1 Depok, do'a-do'a yang sudah dipanjatkan dan restu dari orang tua, berangkatlah kami ke medan perang (read: ruang ujian). Nah, kalau tahun lalu SMAN 4 Depok sudah menjadi tuan rumah OSK, maka pada tahun 2016 ini giliran SMAN 2 Depok-lah yang menjadi tuan rumahnya. Setelah 2-3 jam berkutat dengan soal-soal, kami pun segera menikmati makan siang dan berfoto bersama.

Ohiya, kami juga ingin meminta do'a sebanyak-banyaknya dan setulusnya dari pembaca semua agar perwakilan dari SMA Negeri 1 Depok kali ini dapat membawa nama baik keluarga, Smansa, dan Kota Depok hingga kancah nasional bahkan bisa tembus sampai di tahap internasional yaa! Terimakasih banyaak:D

Wassalamu'alaikum dan Selamat Malam!

p.s: Berikut ini adalah foto para perwakilan SMAN 1 Depok saat OSK di SMAN 2 Depok



0 comments:

Post a Comment